Rabu, 22 Agustus 2007

Ulasan Fundamental

Pada perdagangan malam ini yen kembali berhasil menguat terhadap major currency didorong aksi jual oleh para investor terhadap aset yang memiliki resiko tinggi dengan meminjam mata uang yang memiliki suku bunga rendah seperti yen. Gonjang-ganjing masalah krisis sektor kredit perumahan AS yang ternyata berdampak luas terhadap pasar global rupanya belum lenyap dipasar walaupun beberapa bank sentral terkemuka didunia telah mengelontorkan sejumlah dana cukup besar kepasar untuk meredam dampak dari subprime mortgage. Menurunnya isu carry trade dipasar turut pula mendongkrak yen kembali berkibar hari ini.Pergerakan dollar hari ini cenderung bergerak mix terhadap major currency, tidak adanya data ekonomi yang signifikan serta kekhawatiran dikalangan para pelaku pasar akan rumors pemotongan suku bunga oleh federal reserve bulan depan mendorong sikap wait&see. Pasar justru lebih merespon pernyataan dari beberapa pejabat penting seperti Bernanke, Poulson serta Koji Omi dari Jepang yang telah sepakat akan terus memonitor perkembangan pasar global pasca diambil langkah intervensi oleh beberpa bank sentral untuk meredakan efek domino dari subprime mortgage.

Tidak ada komentar: